Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Padang Pariaman Buka bersama dengan Stakeholder

Bawaslu Padang Pariaman Buka bersama dengan Stakeholder

Pauh Kamba (27/4/2021), Bawaslu Padang Pariaman menggelar kegiatan Sosialisasi Kepemiluan sekaligus buka bersama dengan jajaran internal serta stakeholder terkait, bertempat di lantai 1 ruang pertemuan Bawaslu Padang Pariaman Kecamatan Nan Sabaris.
Anton Ishaq Ketua Bawaslu Padang Pariaman didampingi Kordiv Rudi Herman dan Zainal terlebih dahulu memperkenalkan diri dengan seluruh undangan.
"..izinkan saya lebih dahulu memperkenalkan diri dan jajaran. Kami mohon maaf sebelumnya karena sudah hampir 4 bulan pindah dari Lubuk Alung ke Nan Sabaris tetapi baru sempat mengundang Bapak Ibu untuk bersilaturahmi sekaligus sosialisasi hasil pilkada 2020 dan Pemilu 2024. Semoga dengan adanya acara pada hari ini lebih memperkuat dan mempererat silaturahmi dan mempermudah koordinasi di masa mendatang, aamin" harap Anton.
Dalam kesempatan tersebut hadir sebagai pemberi Tausyah, Tk Kacik yang menjelaskan tentang ciri-ciri orang yang dilindungi dari siksa api neraka:
1. Orang yang membentengi diri dengan Alquran
2. Menjalin silaturahmi
3. Memberi makan orang yang lapar
4. Orang yg berpuasa di bulan ramadhan.
Sosialisasi dan tausyah ditutup dengan acara berbuka puasa dan sholat maghrib bersama stakeholder seperti perwakilan Camat, Forkopimca, Walinagari, Walikorong, masyarakat sekitar dan seluruh jajaran Bawaslu.