Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman Lantik Pengganti Antar Waktu ( PAW) Panwascam Anam Lingkuang
|
Padang Pariaman, BAWASLU PADANG PARIAMAN--Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman Laksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pengganti Antar Waktu ( PAW) Panwascam Anam Lingkuang.
Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman, Azwar Mardin, SE kepada Eka Guspriadi pada Selasa, 12/09/2023 di Aula Kantor Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman.
Eka Guspiriadi dilantik dan diambil sumpah nya bersama dengan Ratna Lestari sebagai Pengganti Antar Waktu ( PAW) Panwascam VII Koto menggantikan Irwandi yang saat ini menjabat sebagai Anggota Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman Masa Jabatan 2023-2028.
Dalam kegiatan tersebut Ketua Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman, Azwar Mardin berpesan agar yang dilantik dapat menjalankan fungsi pengawasan pemilu sebaik mungkin di kecamatan masing-masing. ( Humas)